Sabtu, 12 April 2014

MAKANAN DI ALAM LIAR UNTUK SURVIVAL


Setiap kegiatan di alam bebas selalu beresiko untuk mengalalmi keadaan darurat. Contohnya saja tersesat dan kehabisan bahan makanan. Hal ini menuntut kita untuk melakukan survival agar dapat bertahan hidup. Berdasarkan sumber dariThe Nature Conservancyhutan hanyalah mencakup sekitar 2% dari permukaan bumi. Namun, hutan merupakan tempat hidup untuk 50% dari semua tumbuhan dan hewan. Dalam 4mil2 (10km2) luas hutan tropis dapat berisi sebanyak 1500 tanaman berbunga dan 750 spesies pohon. Para ahli mengatakan,” jumlah tumbuhan berbunga di Indonesia ada 25.000 jenis. Itu merupakan 10% dari keseluruhan jenis tumbuhan berbunga yang ada di dunia.” Jika ditambah dengan tumbuhan yang tak berbunga danjamur, maka jumlahnya berlipat-lipat. Dari keseluruhan jenis tumbuhan tersebut ada yang beracun dan tidak beracun. Oleh sebab itu pengetahuan tentang tumbuhan sangatlah penting untuk diketahui oleh para penggiat alam bebas agar tidak celaka hanya karena tidak mampu membedakan tumbuhan beracun dan tidak beracun.
A. PEDOMAN PENTING
Dalam memilih tumbuhan yang akan dimakan gunakan beberapa kunci penting di bawah ini:
· makan tumbuhan yang sudah dikenal
· pilih tumbuhan yang tidak hidup sendiri atau soliter
· jangan hanya memakan tumbuhan sejenis saja
· pilihlah tumbuhan yang juga dimakan oleh hewan
· cara memakan buah yang baru dikenal adalah dengan mengoleskan sedikit ke bibir, tunggu reaksinya. Apabila tidak bereaksi (terasa panas atau gatal) berarti aman untuk dikonsumsi.
· masaklah terlebih dahulu sebelum dimakan
· jangan makan tumbuhan berwarna ungu, karena dikhawatirkan mengandung racun alkaloidz
B. TUMBUHAN BERACUN
Tumbuhan beracun merupakan tumbuhan yang berbahaya karena memiliki kandungan zat yang berbahaya bagi tumbuh. Dampak yang ditimbulkan bila kita makan bias saja gatal pada kulit, diare, dan terparah berakhir pada kematian.
Ciri-ciri tumbuhan beracun :
· berbau tidak sedap dan bisa membuat pusing
· tumbuhan bergetah yang dapat membuat kulit gatal, bergetah pekat, berwarna mencolok, berbulu, permukaannya kasar, berwarna mengkilat, berduri, dan berdaun kasar atau liat
· tumbuhan dengan buah berwarna putih atau kuning
· buahnya terasa pahit dan berlendir
C. TUMBUHAN TIDAK BERACUN
Tumbuhan tidak beracun merupakan kebalikan dari tumbuhan beracun. Ini tidak berbahaya untuk dimakan karena berguna untuk tubuh. Bagian tumbuhan yang dapat memberi energi yang cukup adalah umbi bat
ang/akar setelah itu baru buah, biji dan daun.
Ciri-ciri tumbuhan tidak beracun:
· tidak mengandung getah susu, tidak berbulu
· dimakan oleh hewan
· tumbuhan yang tidak berbau kurang sedap

Macam tumbuhan tidak beracun:
Bagian Umbi : umbi talas (Colocasia sp), kentang, bengkuang, paku tanah
Bagian batang: umbut muda pisang, sagu, begonia (begonia sp), bambu yang masih muda (rebung) (Bambosa sp), Pakis dalamnya berwarns putih, tebu, umbut paku tiang muda ketebon (Genostegia hirta), umbut palem muda (Fampalmae)
Bagian buah : kelapa, arbei hutan (Rubus sp), konyal (markisa hutan) (Passiflora quadrangularis), nipah (dirawa), asam jawa, juwet, senggani atau herendong (malastoma pollyantum), ceplukan (Physalis angilata), pisang hutan (Musa sp) buah jantung, batang, bongkol pisang muda, anggur hutan
Bagian biji : padi, jagung, biji rumput teki (di Madura), biji saniten yg sudah tua, biji muda sengon (Alibizia lophanta)
Bagian bunga : turi (Sesbania glandiflora), pisang,bunga honje dan kecombrang (Nicolaria sp)
Bagian daun : rasamala muda (Altingia excels), mlinjo, babadotan, tespong, antanan/gagan atau kaki kuda (Cantella asiatica),selada air (Nasturtium officinale), daun singkong, daun muda paku tiang (Alsophia glauca)
D. JAMUR
Selain tumbuhan di atas jamur juga bisa menjadi dewa penyelamat jika tersesat. Menurut literatur, sudah ditemukan 38.000 jenis jamur di seantero dunia.Diantaranya ada yang enak dimakan. Tapi sayang yang tidak boleh dimakan karena beracun lebih banyak lagi.Cara mengetahui jamur yang layak dimakan atau yang tidak beracun bisa dilihat dari bentuk, warna, dan tempat tumbuhnya.
Ciri-ciri jamur beracun:
· warnanya mencolok, berbau tidak sedap lantaran kandungan asam sulfida atau amonia
· nasi akan berubah kuning bila dicampur dengan jamur beracun
· sendok akan berubah jadi hitam bila dimasukkan dalam masakan isi jamur beracun
· bila diraba mudah hancur
· punya cawan/bentuk mangkok pada bagian pokok batangnya
· tumbuh dari kotoran hewan
· mengeluarkan getah putih
· jika diiris dengan pisau perak atau digoreskan pada perkakas perak akan meninggalkan warna biru. Ini disebabkan karena kandungan sianida atau sulfida yang beracun
· bagian payung yang berwarna merah berbintik-bintik putih
· dapat berubah warna jika dipanaskan
· warna payungnya gelap atau mencolok. Misalnya biru, kuning, jingga, merah. Perkecualian untuk jamur kuping dengan payung warna coklat yang memang dapat dimakan
Ciri-ciri orang yang keracunan jamur:
1. selidiki apakah dia pusing, perut sakit terutama ulu hati, mual, sering buang air kecil, tubuh lemas,pucat
2. adakah darah dalam muntahannya
Macam jamur tidak beracun :
Jarum kuping (Aircularia judae), jarum tiram (Pleuretus ostratus)
Peringatan:
Jamur beracun sangat berbahaya jika sporanya menempel pada kulit, karena dapat menyebabkan gatal, bahkan melepuh. Jika tidak segera ditolong korban bisa meninggal setelah 3-7hari.

CARA MENDAPATKAN AIR SAAT SURVIVAL DI ALAM LIAR



DALAM situasi survival, air merupakan prioritas utama yang harus diperoleh. Manusia mampu bertahan 3 minggu tanpa makan, akan tetapi manusia hanya mampu bertahan 3 hari tanpa minum. Ada beberapa cara mendapatkan air di alam bebas.Langsung saja kita simak beberapa cara berikut.

1.  DENGAN CARA KONDENSASI
  
Hal yang pertama dilakukan adalah mencari ranting pohon yang banyak daunnya (pastikan tidak menggunakan tumbuhan yang mengandung racun). Semakin banyak daunnya akan lebih bagus serta semakin besar tumbuhan/pohonnya semakin baik karena semakin besar juga sistem akarnya yang mengumpulkan air di dalam tanah. Gunakan kantong plastik yang bening karena akan memungkinkan proses fotosintesis tetap berlangsung. Perlu diperhatikan, penempatan kantung plastik haruslah pada bagian pohon yang mendapatkan sinar matahari sepanjang hari. Masukkan ranting penuh daun yang dipilih  seluruhnya ke dalam kantung plastik dan sisakan cukup ruang kosong untuk udara dan masukkan batu kecilyang bersih di bagian bawah agar membentuk kerucut kebawah tempat nanti dimana air berkumpul. Uap air hasil fotosintesis yang keluar dari daun tumbuhan akan tertahan atau terkondensasi di bagian dalam kantong plastik yang kemudian mengalir dan terkumpul di bagian bawah plastik yang di beri pemberat batu kecil tadi. Pastikan kantung plastik utuh dan tidak bocor.

2.  DENGAN CARA MENGUMPULKAN EMBUN


Selain itu, air juga bisa di peroleh dari embun yang turun di malam hari. Embun yang turun akan menutupi dau dan rerumputan. Ini bisa dijadikan sumber untuk mendapatkan air. Cara paling mudah adalah dengan mengikatkan kain katun bersih (baju) yang menyerap air di kaki Anda. Lalu berjalanlah melalui rerumputan yang di tutupi embun. Peras kain yang sudah basah tadi atau juga bisa dengan cara mengisapnya. Cara ini harus dilakukan di pagi hari sekali sebelum cahaya matahari keluar dan membuat embun di daun menguap.

3.  DENGAN CARA MEMERANGKAP EMBUN


  Cara lainnya adalah dengan memerangkap embun yang turun dimalam hari pada wadah    plastik. Caranya harus membuat lubang di tanah dengan kedalaman secukupnya dan kemudian tutup dengan selembar plastik. Tempatkan plastik dengan mengendurkannya atau mencekung. Beri pemberat di bagian tengah plastik sehingga embunnya bisa mengumpul dan mudah untuk di ambil. Agar plastiknya tetap pada posisi, tidak berubah karna angin, Berilah pemberat di bagian pinggir. Untuk memudahkan mengambil air yang tenang, gunakan sedotan sehingga Anda tidak merisak plastiknya.

OK,,, semoga bermanfaat!!!

SINGKATAN SINGKATAN DI INTERNET


Kebanyakan dari pengguna internet pasti sering mendengar www, http, html, dan masih banyak lagi. Namun jarang ada yang tahu apa arti dari singkatan tadi. Inilah singkatan atau akronim yang sering digunakan dalam dunia internet.
Images
  • Internet (kepanjangan dari interconnected network)
  • PC (Personal computer)
  • TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet Protocol)
  • Email (Electronic Mail)
  • DNS (Domain Name System)
  • HTML (HyperText Markup Language)
  • Yahoo (Yet Another Hierarchical Officious Oracle)
  • QOS (Quality of Service)
  • ISP (Internet Service Provider)
  • HTTP (HyperText Transfer Protocol)
  • IRC (Internet Relay Chat)
  • WWW (World Wide Web)
  • Milis (Mailing List)
  • Webcam (Web Camera)
  • POP (Point of Presence)
  • Modem (Modulator Demodulator)
  • bps (Bit Per Second)
  • PTSN (Public Switched Telephone Network)
  • ADSL (Asymmetric Digital Subscriber Lines)
  • VSAT (Very Small Aperture Terminal)
  • Wireless atau WiFi (Wireless Fidelity)
  • GSM (Global System for Mobile Communication)
  • CDMA (Code Division Multiple Access)
  • URL (Universal Resource Locator)
  • Internic (Internet Network Information Centre)
  • Gravatar (Globally Recognized Avatar)
  • TLD (Top Level Domain)
  • HTTPS (HyperText Transfer Protocol Secured)
  • SERP (Search Engine Result Page)
  • SEO (Search Engine Optimization)